Senin, 26 November 2018

pengklafikasian pengusaha online


Senin pagi, yuk ah belajar klasifikasi pembisnis gaess.
Produsen adalah pihak yang melakukan kegiatan produksi, yaitu kegiatan yang menghasilkan produk berupa barang dan jasa.
Contoh adalah pabrik baju solo, produsen camilan atau produsen bawang hitam lanang.
Distributor adalah pihak yang melakukan kegiatan distribusi, yaitu kegiatan yang mengantarkan produk berupa barang dan jasa dari produsen ke konsumen dalam skala besar.
Contoh adalah distributor kaos kaki, yang pengambilan dari produsen minimal 1000 pasang, atau distributor theraskin yang minim pengambilan 20jt dari pabrik.
Agen adalah penjual barang dari distributor ke reseller. Kadang agen juga bisa bersifat sebagai perantara antara distributor dan reseller. Pendapatan agen adalah komisi penjualan dari distributor atau selisih harga jual dari harga reseller, di sini agen harus punya stock banyak karena melayani pembelian non ecer.
Pada dasarnya reseller bisa juga disebut sebagai agen, dari istilah katanya RE = mengulang dan Sell = menjual yang dapat diartikan menjadi orang yang menjual Kembali, dan -ER yang memiliki arti perlakunya. Nah dari mengartikan kata-kata itu saja kita sudah dapat menyimpulkan bahwa reseller berarti orang / pelaku yang menjual kembali dengan adanya produk fisik di tangan agen tersebut. Itu artinya reseller punya stok produk meski tidak sebesar atau sebanyak agen.
Dropshipper adalah agen yang menjual kembali produk suppliernya dengan TIDAK memiliki produk suppliernya tersebut. Jadi Dropshipper hanyalah agen yang menjual informasi dari suatu produk.
Dapat kita lihat perbedaan yang cukup mendasar dari hal ini, jika Reseller menjual kembali dengan memiliki produknya, Dropshipper hanya menjual informasi dari produk tersebut. Jadi kita dapat mengatakan pula bahwa dengan menjadi seorang dropshipper, kita dapat menjadi pelaku bisnis yang tidak perlu mengeluarkan modal untuk menjual produk supplier kita.
Semoga bermanfaat

Editor:
#muhammad guntur utomo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar